Launching PSP4 Hadirkan Direktur Eksekutif PII Pusat Ir Habibie Razak dan Kemenhub Dirjen Perhubungan Laut, Ir. Hernadi

Foto by WA Pramudyo Bayu Pamungkas

wawasanilmu.co.id_ Dr. Ir. Lucky Caroles, IPM menyelenggarakan Mini Seminar dan Launching PSP4, Sabtu (14 Januari 2023)

Mengutip dari Terkini.id, Kamis, (19 Januari 2023), Kegiatan tersebut menghadirkan 30 peserta seminar termasuk tamu undangan dari Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut yang diwakili oleh Ir. Hernadi Tri Cahyanto, MT., Direktur Eksekutif Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Pusat Ir. Habibie Razak, Wakil Rektor Unhas Bagian Kerjasama Prof. Ir. Adi Maulana, Ph.D, Ir. Sri Atmaja P Rosyidi Ketua Bidang Teknologi Terapan dan Informasi, dan Dr. Ir. Sigfried Syafier selaku Ketua Bidang Pengembangan Riset dan Sumber Daya PSP4, Dr. Ir. Sumarni Hamid Aly selaku Ketua Divisi Prasarana dan Lingkungan PSP4, serta Dr. Ir. Ayuddin Ahli Struktur Badan Kejuruan Sipil Persatuan Insinyur Indonesia.

Dalam sambutannya, Dr. Ir. Lucky Caroles, IPM Selaku Ketua Umum Pusat Studi Perencanaan Pembangunan Pengembangan Prasarana (PSP4) menyampaikan bahwa tema mini seminar ini adalah “Sistem Transportasi Multimoda Untuk Mendukung Operasional Pelabuhan Makassar Menuju Pelabuhan Kelas Dunia”.

Kemenhub Dirjen Perhubungan Laut, Ir. Hernadi. Ia mengatakan bahwa integrasi intermoda dibutuhkan dalam pengembangan kawasan kepelabuhanan termasuk implementasi pengoperasian dan pemeliharaan pelabuhan berbasis digitalisasi dan otomasi.

Ir. Habibie Razak perwakilan PII Pusat memaparkan tentang rencana Kawasan Industri Makassar (KIMA) yang baru yang dibangun berdampingan dengan Makassar New Port. Menurutnya, New KIMA sesuai dengan studi awal masterplan yang dikerjakan oleh PT Indah Karya in association with PT Surbana Jurong Indonesia mendorong new KIMA memenuhi 10 kategori Smart Industrial Estate Model oleh GGGI. “Kategori itu antara lain: 1. Green spaces 2. Renewable energy and green buildings 3. Smart manufacturing and data infrastructures 4. Green and smart transportation 5. Smart water management 6. Smart waste management 7. Industrial symbiosis 8. Community enhancement 9. Regional infrastructure extended 10. Economic value added,”

Dalam pesan singkatnya melalui Whatsapp, Nur Wahid ( Direktur Penerbit Wawasan Ilmu ) menyampaikan selamat atas Launchingnya PSP4 dan terbitnya lima buku karya Pengurus PSP4 yaitu Dr. Ir. Lucky Caroles, IPM, Prof. Dr. Ir. Sakti Adji Sasmita, dan Pramudyo Bayu Pamungkas, S.T.

Desain by Tim Penerbit Wawasan Ilmu

Kelima judul buku tersebut ialah 1. Rekayasa Rel dan Kereta Api, 2. ubungan Nilai Modulus Kekakuan Pada Alat Marshall Test Terhadap Alat Light Weight Deflectometer (LWD) Laboratorium, 3. Pengantar Perkerasan dan Landasan, 4. Pengantar Preservasi dan Survey Kondisi Jalan, 5. Makassar Menuju World Class Port.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Shopping cart

close