Deskripsi
Buku ini dihadirkan sebagai sumber belajar yang lebih besifat praktis bagi mahasiswa dan peneliti yang ingin memahami landasan filosofis, epistemologis, dan metodologis dari ilmu pengetahuan. Dikatakan praktis karena setiap bahasannya dilengkapi dengan komponen bahasan pembelajaran hingga sampai pertanyaan yang bersifat reflektif untuk memastikan ketercapaian dan bahkan pengembangan materi yang disajikan. Secara sederhana menguraikan secara sistematis konsep-konsep dasar dalam filsafat ilmu seperti hakikat ilmu pengetahuan, struktur ilmu, kebenaran ilmiah, metode ilmiah, serta relasi antara ilmu, etika, dan nilai dalam pembahasan mengenai aksiologis. Melalui konsep-konsep dasar ini dimungkinkan untuk dapat memaknai tentang bagaimana landasan filosofis terhadap penelitian ilmiah dan ilmu pengetahuan. Buku ini berupaya menumbuhkan kesadaran kritis terhadap bagaimana pentingnya filsafat sebagai dasar dalam setiap kegiatan ilmiah sehingga diharapkan mampu melihat ilmu pengetahuan tidak hanya sebagai alat praktis, namun juga sebagai proses reflektif yang sarat akan nilai dan tanggung jawab moral.
Ukuran: 15,5 x 23 cm
Tebal: 195 halaman
ISBN: dalam proses


Ulasan
Belum ada ulasan.